You are currently viewing FUN SCIENCE

FUN SCIENCE

Fun Science merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh sekolah Pribadi Depok. Science terdiri atas fisika, kimia dan biologi, yang umumnya dikenal sebagai pelajaran yang “menakutkan” bagi siswa. Oleh sebab itu, Sekolah Pribadi mengemas science dalam suatu kegiatan yang menyenangkan sehingga diharapkan dapat meningkatkan minat siswa terhadap science. Apa saja yang dilakukan dalam kegiatan Fun Science ini?

Dalam kegiatan ini, siswa sekolah Pribadi Depok membuat mini project yang berkaitan dengan science, baik itu fisika, kimia, maupun biologi. Para siswa memanfaatkan bahan-bahan sederhana yang ada di sekitarnya untuk membuat suatu project science. Dalam proses pelaksanaannya, para siswa dibagi  menjadi  beberapa kelompok. Hal ini bertujuan untuk melatih siswa berdiskusi, mengutarakan ide dan gagasan, dan menghormati pendapat orang lain.

Kegiatan tahunan ini juga sangat bermanfaat untuk meningkatkan skill dan kemampuan berpikir kritis siswa. Hal ini karena siswa dilatih untuk memanfaatkan bahan-bahan yang semula dipandang sebelah mata menjadi sesuatu yang berdaya guna tinggi. Sangat menarik, bukan?

Sekolah Pribadi Depok sangat mendukung bakat dan minat siswa dalam bidang science. Maka dari itu, melalui kegiatan ini, para siswa diperkenalkan untuk membuat mini project yang nantinya dapat dikembangkan menjadi science project dan diikutkan ke berbagai kompetisi science project, baik yang ada di dalam negeri maupun luar negeri.