You are currently viewing Mengenal Tipe-Tipe Guru di Sekolah?

Mengenal Tipe-Tipe Guru di Sekolah?

  • Post category:Blog

Manusia terlahir dengan beragam karakternya. Tidak terkecuali cara seorang guru dalam mengajar. Kita pasti sering menemukan beberapa tipe-tipe guru yang ada di sekolah. Sebagian terkenal dengan karakternya yang baik, sebagian terkenal karena ketegasannya. Tipe guru apapun yang kita temui, mereka mempunyai tujuan yang baik, hanya saja caranya yang berbeda. Yuk, kita kenali beragam tipe-tipe guru yang ada. 

 

1. Guru Formal 

Guru jenis ini sangat bergantung pada buku sebagai bahan ajarnya. Materi diajarkan dengan merujuk ke kalimat-kalimat tertentu atau halaman tertentu bahkan paragraf tertentu. Selain itu, jawaban dari soal yang dikerjakan murid, biasanya harus mirip dengan yang ada di buku. Padahal seharusnya siswa dilatih untuk membentuk dan menggunakan logika dan nalarnya, bukan hafalan.

 

2. Guru Jaga Image (Jaim) 

Guru tipe ini ingin selalu dipandang sempurna oleh muridnya. Jadi bila ditegur muridnya karena sebuah kesalahan, guru tipe ini tidak mau mengakui. Padahal sebenarnya, kekurangan pasti akan selalu ada, karena sifatnya manusiawi.

 

3. Guru Peneliti

Guru tipe ini menggabungkan materi dari buku dengan hasil pengalaman atau temuan yang dilakukannya sendiri. Guru tipe ini akan menyampaikan materi ajar dengan bahasa yang mudah dipahami dengan bahasanya sendiri dan kerapkali mengajak siswanya untuk melakukan praktik lapangan secara langsung. 

 

4. Guru Sahabat 

Guru tipe ini akan mengajar dengan membangun kedekatan personal dengan siswanya. Karena kedekatannya, murid-murid dapat menganggap guru ini sebagai teman, tapi tetap menghormatinya ketika di kelas. Tipe guru ini merupakan salah satu guru yang mungkin akan selalu diingat dan menjadi favorit ketika di sekolah.

 

5. Guru Killer

Guru tipe ini merupakan guru yang apabila memasuki kelas, kondisi kelas akan hening. Guru tipe ini dikenal dengan ketegasannya dan kedisiplinan nya dalam mengajar, sehingga para siswa biasanya akan menyegani dia di dalam maupun di luar kelas. 




6. Guru Humoris

Guru tipe ini akan mengajar dengan menciptakan suasana belajar menjadi menyenangkan dan lebih seru. Guru tipe ini akan menyelipkan lawakan agar suasana kelas lebih hidup dan ceria di tengah-tengah pembelajaran. 

 

7. Guru Invisible 

Guru tipe ini adalah tipe guru yang jarang muncul di kelas. Biasanya ia hanya memberikan bahan bacaan dan tugas untuk dikerjakan. Sekalinya ia datang, guru ini hanya mengajar sebentar saja sebelum memberikan tugas. 

 

Dari beberapa tipe guru yang disebutkan, tipe yang manakah gurumu? 



Pribadi Goes to South Korea

Peluang Pendidikan di Korea Selatan Pada November 2024, beberapa siswa SMA Pribadi Depok melakukan perjalanan pendidikan ke Korea Selatan. Program selama satu minggu (23-29 November)

Read More »